Jepara - Semakin beragam cara yang dilakukan muda mudi Jepara dalam mengekspresikan jiwa seni dan kreativitasnya, salah satunya adalah dengan melukis. Namun ini ada yang berbeda, kalau biasanya melukis di atas kertas atau kanvas, kali ini media yang di gunakan adalah kaos. ya, kaos-kaos yang biasanya dicetak sablon ini, malah di jadikan media lukis oleh muda-mudi Jepara. Meskipun bahan catnya yang di pake sama sepeti cetak sablon, namun hasil kaos lukis lebih indah dan mengandung nilai seni yang luar biasa.
Kaos lukis hasil dari anak muda Jepara yang kreatif ini di pamerkan di Museum R.A Kartini, pameran yang direncanakan akan berlangsung selama tiga hari ini sudah dipadati pengunjung baik yang hanya sekedar melihat-lihat atau mau membeli kaos lukis. Harga kaos sendiri bisa di bilang agak mahal dari kaos-kaos biasa, satu buah kaos bisa dihargai sekitar Rp. 175.000,00 per kaos. Tapi, melihat proses dan hasilnya, rasanya sebanding ya harga segitu. Selain yang pastinya Limited Edition, lukisan ini tidak hanya bisa di pajang sebagai koleksi, tapi juga bisa dipake kemana-mana.
Pameran Kaos Lukis ini diselenggarakan bersama dengan peresmian Komunitas Reagge Jepara. Hebat ya, semakin banyak komunitas-komunitas di Jepara yang menyelenggarakan acara-acara keren seperti ini. Semakin Kreatif Jepara ! Semakin Kreatif Indonesia ! (Halo Jepara, yzd)
Comments[ 0 ]
Posting Komentar